Hujan, saat ini kita sedang menikmati musim penghujan (termasuk saya pada saat menulis ini, sambil menunggu hujan reda). Hampir seluruh kota di Indonesia sudah menerima berkah ini. Namun menurut pengamatan saya, banyak dari kita yang malah tidak senang akan turunnya hujan.
Mereka tidak senang turun hujan bisa karena datangnya banjir, karena sedang di jalan, atau akan ada janji, dan sebagainya. Padahal apapun bentuknya hujan adalah rahmat, berkah yang diturunkan oleh Allah swt. So kita harus mensyukuri.
Mungkin kebanyakan dari kita hanya berpikir sesaat saja dengan turunnya hujan itu, makanya banyak yang tidak suka atau bahkan menghujat hujan. Janganlah…
1. Ada orang yang kebagian rejeki, tukang ojek payung, taxi, penjual jas hujan dan sebagainya.
2. Kita ga perlu siramin taman, kebun, atau swah kita (akhir-akhir ini saya sendiri sedang membuat taman yang penuh tanaman, alhamdulillah)
3. Orang yang naik motor bisa beristirahat, ini sering banget saya alamin, hehehe
4. Tukang cuci mobil juga kebagian rejekinya tuh
5. Lebih sering mendengar suara katak
6. Kita jadi tahu kalo ada genting yang bocor, hehe, segera benahin tuh
7. Pelangi adanya muncul setelah adanya hujan. Bener ga?
8. Setau saya kalo pas lagi hujan, itu salah satu waktu yang mustajab. Nah doa yang banyak tuh pas turun hujan…
Hmm apa lagi manfaat hujan (tolong tambahin, nanti saya masukkan ke list). bagaimanapun hujan itu adalah rahmat, so jangan menghujat hujan. oiya, jangan lupa saat hujan sempatkanlah bersyukur, bilang ‘alhamdulillah hujan’ (sambil senyum ya)
Comments
Post a Comment